Tugas dan Tanggung Jawab Jasa Kontraktor Interior yang Wajib Anda Ketahui

18
Oct 2023
Category : Bangun & Renovasi / Blog / Tips
Author : Joko
Views : 41x

Jasa kontraktor interior bekasi – Pada dasarnya, jasa kontraktor interior bekasi adalah general kontraktor. Artinya, mereka bertanggung jawab untuk menggarap proyek desain dan konstruksi sekaligus, dan sebagai klien Anda akan membayar untuk kedua jenis jasa tersebut dengan satu harga saja (tidak dipisah berdasarkan jasanya).

jasa kontraktor interior bekasi

Sebagian besar tugas yang dimiliki jasa kontraktor di sini berkaitan dengan improvement dan penyesuaian proyek dari klien. Misalnya perubuhan bangunan lama, desain ulang, menggarap proyek konstruksi dan interior dari nol, hingga mengendalikan dan mengawasi seluruh aspek proyek yang digarap.

Agar Anda jadi lebih paham tentang apa tugas dan tanggung jawab kontraktor interior, Anda bisa simak dulu penjelasannya berikut ini. Selamat membaca!

Mengarahkan Tim Proyek

Dalam proyek interior, kontraktor utama akan menunjuk tim mereka sendiri, atau berpartner dengan tim desain profesional. Dan pada tahap pre-konstruksi, kontraktor akan mengumpulkan timnya yang terdiri atas arsitek, desainer interior, insinyur, dan lainnya.

Dalam pelaksanaan proyek, kontraktor interior akan mengarahkan insinyur dan arsitek termasuk dalam hal pemilihan produk dan material. Tentu saja, pemilihan tersebut dilakukan berdasarkan request Anda sebagai klien.

Review dan Mendapatkan Perizinan Sesuai Standar dan Regulasi

Kontraktor interior juga bertanggung jawab untuk mendapatkan perizinan sesuai dengan standar dan regulasi yang berlaku. Dengan begitu, Anda tak perlu repot-repot lagi mengurus semuanya sendirian dari awal sampai akhir.

Narahubung Selama Proyek Berlangsung

Kontraktor interior juga bertindak sebagai narahubung bagi semua pekerja yang terlibat serta klien. Dengan begitu, jasa kontraktor interior juga bertanggung jawab untuk menjaga komunikasi yang lancar dan terbuka dengan semua pihak yang terlibat di seluruh tahapan pengerjaan proyek, mulai dari perencanaan, konstruksi, hingga penyelesaian.

Berkoordinasi tentang Tugas Sepanjang Proyek

Tanggung jawab utama lainnya yang juga dipegang oleh kontraktor interior adalah mengkoordinir tugas-tugas sepanjang proyek. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa semua tugas terlaksana dengan benar dan tepat, sehingga proyek dapat selesai dalam durasi pengerjaan yang telah disepakati serta sesuai dengan budget yang telah dibuat.

Pihak kontraktor interior akan membuat rencana, memimpin, mengeksekusi, mengawasi, dan menginspeksi proyek sepanjang proses konstruksi. Mengingat bahwa kontraktor interior bekerja berdasarkan budget juga, biasanya mereka juga akan selalu memastikan bahwa proyek Anda berlangsung sesuai budget.

Memberikan Pertanggungjawaban atas Proyek

Kontraktor konstruksi interior juga bertanggung jawab atas cara, metode, teknik, hingga praktik keamanan dan keselamatan kerja sepanjang proyek berlangsung. Sekali lagi, kontraktor interior bertugas dan punya tanggung jawab untuk mengawasi proyek secara keseluruhan. Dan hal tersebut juga mencakup kualitas desain, hasil akhir, total biaya, dan ketepatan waktu pengerjaan hingga penyelesaian.

Dengan mempertimbangkan bahwa jasa kontraktor interior bertanggung jawab atas setiap aspek dari proyek yang digarap, Anda sebagai klien dapat menghubungi mereka setiap kali ada pertanyaan atau masukan tentang proyek Anda tersebut.

No Comments

Leave a Comment

 

Informasi Lebih lanjut? Silahkan Chat